Monday, January 3, 2011

Resensi Novel Janda - Janda Kosmopolitan


Judul Buku           : Janda-Janda Kosmopolitan
Penulis                 : Andrei Aksana
Penerbit               : PT.Gramedia Pustaka Utama
Cetakan               : Januari 2010
Tebal                   : 464 Halaman;20 cm
Harga                  : 55 ribu rupiah

Janda-Janda Kosmopolitan

                Janda-Janda Kosmopolitan merupakan salah satu novel karya seorang penulis terkenal Andrei Aksana.Novel ini menceritakan tentang kenyataan kehidupan seorang janda kaya raya bernama Rossa. Di balik gemerlap dan kemewahan cosmopolitan,di balik gaun, sepatu,dan tas bermerek,di balik lipstick dan mascara,ada yang diam-diam menimpa perempuan-perempuan kota besar.

                Rossa menjadi janda di usia muda, menikah instan, cepat pula bercerai.Ternyata kegagalan itu juga menimpa Inge dan Dilla yaitu dua orang sahabatnya. Rossa memiliki seorang putri bernama adys,anak dari hasil pernikahannya bersama david. Mereka bertemu dan berpacaran ketika sama-sama kuliah di Australia,sampai pada akhirnya suatu saat rossa hamil. Mereka pun akhirnya menikah di usia muda untuk menutupi kehamilan rossa. Namun kehidupan setelah menikah justru lebih buruk daripada yang dibayangkan rossa. David sungguh tidak peduli kepadanya,sampai adys lahirpun david tidak memunculkan batang hidungnya sehingga perceraian pun tak pelak dihadapi rossa dan david.

                Setelah bercerai, rossa menjalani kehidupannya menjadi orangtua tunggal,membesarkan adys dengan usaha butik yang dijalaninya. Meskipun memiliki keluarga kaya raya,namun rossa tidak mau memanfaatkan kekayaan orang tuanya. Dya dengan tekun menjalani usahanya untuk menghidupi adys dan dirinya sendiri. Tentunya kehidupannya sangat sibuk karena harus mengurus butik,adys dan pekerjaan rumahnya. Rossa sudah berkali-kali menyewa pembantu untuk mengurusi adys dan pekerjaan rumahnya, tapi tidak ada yang cocok dengannya. Sampai pada akhirnya datang seorang pembantu bernama nunung, yang memiliki pengalaman bekerja di berbagai negara dengan harga sewa yang tinggi tentunya. Rossa maupun dilla sangat cocok dan senang memiliki nunung,pekerjaanya rapi dan bagus,dia pun sangat pintar mengurus adys. Ditambah lagi dengan status yang disandang nunung yaitu janda yang mana sama dengan status yang disandang rossa.

                Suatu hari rossa bertemu dengan seorang pria, bernama marco. Seorang pengusaha yang sangat 
sukses,kaya raya dan sangat tampan. Akhirnya rossa berani menjalin hubungan dengan marco setelah perceraiannya. Hubungan mereka pun berjalan dengan mulus, rossa sangat mencintai marco,begitupun sebaliknya. Namun terdapat polemik antar hubungan mereka berdua dan kandas ditengah jalan. Rossa sangat terpukul ditinggal marco. Namun rossa beruntung memiliki nunung,yang setiap saat menghiburnya.

                Nunung merupakan pembantu yang serba biasa. Bahasa inggris pun dia bisa meskipun tidak menguasainya. Nunung selalu menghibur rossa dan adys dengan celotehannya dan dengan jenis music yang disukainya yaitu musik dangdut. Nunung selalu memasang lagu dangdut dan bernyanyi apabila sedang masak,bersih-bersih ataupun bersuka ria dengan rossa. Itulah yang membuat rossa cocok dengan nunung, meskipun nunung seorang pembantu,namun dia memiliki sisi lain sampai pada akhirnya rossa lebih mempercayai nunung daripada sahabat-sahabatnya. Itulah yang membuat inge tidak suka dengan nunung.

                Rossa dan nunung  sering bertukar pikiran, ternyata kehidupan rossa tidak jauh berbeda dengan kehidupan rossa. Mereka sama-sama bercerai karena ditinggal pria, namun perbedaannya rossa sudah memiliki adys sedangkan nunung belum memiliki anak. Sungguh jalinan hubungan yang sangat dekat antara pembantu dan majikan.  Setelah marco meninggalkan rossa hanya nunung yang setia menemani rossa setelah inge dan dilla.

                Suatu hari rossa, inge dan dilla pergi bersama ke klab malam,disitulah mereka bertemu dengan seorang pria. Pria kaya dan juga tampan bernama virlo. Virlo sungguh berbeda dengan marco, virlo menghabiskan uangnya dengan foya-foya,setiap malam pergi ke klab malam. Namun rosssa mulai menikmatinya,dia menjalin hubungan kembali dengan virlo. Namun kegagalan mendera kembali padanya, karena rossa memergoki virlo berselingkuh dengan sahabatnya sendiri, sahabat yang selama ini dipercayainya,yaitu seorang dilla.

                Tapi dengan kejadian itu rossa tak menaruh benci kepada dilla, melainkan rossa bersyukur karena Tuhan telah menunjukan siapa sebenarnya virlo. Rossa tidak mau persahabatan antara dirinya, rossa dan inge berakhir hanya karena laki-laki. Dan dalam keadaan apapun,nunung dengan setia menghibur dan menemani rossa.

                Yang dinamakan cinta memang tidak bisa dibohongi. Marco pun menyadari kalau dia sungguh mencintai rossa,marco sangat rindu padanya begitupun rossa. Marco pun kembali ke rossa dan bersedia menerima rossa apa adanya,menerima rossa yang berstatus janda dan memiliki anak. Namun pada saat mereka mulai bersatu, ada kejadian yang harus dihadapi rossa yang membuat rossa sangat terkejut, karena di hari marco menjemputnya, datanglah david. Seseorang yang pernah dicintainya dan ayah dari putrinya adys. Disitulah rossa harus mengambil pilihan,kembali ke david atau marco.

                Novel ini sungguh menunjukan realita yang ada di kehidupan nyata. Cerita yang disajikan apa adanya. Alurnya turun naik,sehingga tidak membuat pembaca bosan membacanya.  Namun akhir ceritanya sangat menggantung, karena tidak dijelaskan secara terinci. Tetapi secara keseluruhan novel ini sangat bagus dan menarik. Novel ini meruoakan salah satu novel best seller di toko buku.
               
               

MASA RASA


Waktu temukan jumpa kepada takdir
Saat kutermangu oleh sekelumit rumit yang hadir
Mana dimana tanya itu terus menerus  mencibir
Merindu masa rasa untuk segera hadir

Mencarinya didalam waktuku yang slalu dimulai dengan detik kesatu
Cerita lama cerita baru
Tulangrusukku tak pernah menyibak kelambu ruang tamu
Telah lama menunggu hingga singgasana sang ratu dipenuhi oleh debu

Masa rasa
Masa rasa
Kiranya aku boleh lagi mencinta
Karena aku ingin bercinta untuk selamanya



Erlina Dyah L